Jangan Menyerah Walaupun PPKM Level 4




Beberapa waktu lalu saya sempat sharing diary lockdown dan diantara hal yang saya lakukan dalam mengisi kegiatan di rumah adalah membuat video public speaking yang reguler saya post di Youtube.

Alhamdulillah jadi bisa mengamalkan ilmu yang juga dipelajari ketika pandemi ini mulai terjadi di awal 2020 kemarin.

Nah ketika ada info bahwa PPKM diperpanjang dan berganti slogan menjadi PPKM level 4 (jadi inget tingkat kepedasan suatu produk) saya sudah memproduksi 21 video mengenai Public Speaking, Motivasi, dan Podcast.

By the way kalian tahu engga maksud leveling PPKM ini? saya coba summary kan ya (info saya ambil dari web CNBC Indonesia)

Level 1 (Insiden Rendah)

  • Angka kasus konfirmasi positif Covid-19 kurang dari 20 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Kejadian rawat inap di rumah sakit kurang dari lima orang per 100 ribu penduduk.
  • Angka kematian kurang dari satu orang per 100 ribu penduduk di daerah tersebut.

Level 2 (Insiden Sedang)
  • Angka kasus konfirmasi positif Covid-19 antara 20 dan kurang dari 50 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Kejadian rawat inap di rumah sakit antara lima dan kurang dari 10 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Angka kematian akibat Covid-19 kurang dari dua orang per 100 ribu penduduk di daerah tersebut.

Level 3 (Insiden Tinggi)
  • Angka kasus konfirmasi positif Covid-19 antara 50-100 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Kejadian rawat inap di rumah sakit 10-30 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Angka kematian akibat Covid-19 antara dua sampai lima orang per 100 ribu penduduk di daerah tersebut.

Level 4 (Insiden Sangat Tinggi)
  • Angka kasus konfirmasi positif Covid-19 lebih dari 150 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Kejadian rawat inap di rumah sakit lebih dari 30 orang per 100 ribu penduduk per minggu.
  • Angka kematian akibat Covid-19 lebih dari lima orang per 100 ribu penduduk di daerah tersebut.

Well, apapun yang terjadi, semua itu tidak boleh membunuh kreatifitas kita ya gaes, lebih baik dipakai untuk melakukan hal yang bermanfaat bagi sesama.

Nah di episode perdana, saya membuat video mengenai teknik opening dalam suatu acara. Teknik yang saya ajarkan juga sederhana menyesuaikan dengan konteks acara yang sedang dihadapi dengan urutan yang mudah untuk dipraktekan oleh teman-teman yang baru belajar pertama kali sekalipun.

Disini saya bagi menjadi 3 teknik opening yaitu :
1. Cara konvensional
2. Religius konvensional
3. Story telling

Penasaran seperti apa penjelasan detail mengenai teknik openingnya? langsung aja gaes cekidot di Channel Youtube Mister Andi

Previous
Next Post »
0 Komentar